GARUT|BLOGGER

Blogger Media Informasi

SMPN PGRI Tarogong Kab. Garut Dibobol Maling

Ditinggal libur panjang, SMPN PGRI Tarogong Kab. Garut dibobol maling, Rabu (18/5). Sejumlah barang berharga disabet komplotan maling tersebut disaat sekolah dalam kondisi kosong.

Kejadian pencurian diperkirakan berlangsung antara pukul 00.00-04.00 WIB. Selama 2 hari, sekolah tersebut diliburkan karena penetapan cuti bersama dan Hari Raya Waisak pada 16-17 Mei 2011.

Menurut guru sekolah tersebut, Soni MS, diperkirakan para maling itu masuk lewat areal belakang sekolah yang merupakan lokasi pemakaman umum. “Dari situ, mereka mengakses sekolah. Membongkar 3 ruangan, yaitu ruang guru, ruang kepala sekolah, dan ruang perpustakaan,” ujarnya, di lokasi.

Setelah diperiksa, ternyata para pencuri tidak mengambil banyak barang berharga yang ada di sekolah tersebut. Hanya saja buku-buku dan berkas dokumen berhamburan di lantai. “ Alhamdulillah, hanya tabung gas 3 kg dan uang Rp. 400 ribuan saja yang hilang. Ada juga uang iuran pramuka siswa, tabungan, dan lainnya yang belum dihitung,” ucapnya.

Sejumlah barang berharga, seperti televisi, beberapa unit komputer, keyboard dan alat-alat elektronik lainnya masih utuh ditempatnya tidak terjamah maling.

“Kunci tempat penyimpanan barang berharga itu berada di sekitar ruangan. Tapi, mereka malah mengacak-acak meja guru, mungkin cari-cari kunci tapi tidak ketemu,” katanya.

Pelaku juga sempat minum kopi susu, gelasnya disimpan didekat atap yang diduga telah dijebol sebelumnya.

Wakapolsek Tarogong, AKP. Deden Mulyana, membenarkan peristiwa tersebut pelaku diperkirakan lebih dari seorang tersebut. Mereka memanfaatkan situasi sepi paska libur cuti bersama.

“ Kami akan menyelidiki kasus ini. Diharapkan, para sekolah tetap waspada akan lingkungan sekitar sekolah,” ucapnya.

thumbnail Judul: SMPN PGRI Tarogong Kab. Garut Dibobol Maling
Ditulis oleh Usep Suryana
Published :2011-05-19T15:05:00+07:00
Rating: 4.5 Reviewer: 7

0 komentar:

Widget Footer 1